Karya Tulis Ilmiah



HUBUNGAN INDUKSI PERSALINAN DENGAN KEJADIAN ASFIKSIA NEONATORUM DI RSUD KANJURUHAN KAB. MALANG

Prodi : POLTEKKES KEMENKES MALANG PRODI DIV KEBIDANAN
Pengarang : ERNA DWI RACHMAWATI
Dosen Pembimbing : Dra. Susilaningsih, M.Kes, Herawati Mansur, S. ST., M. Pd., M. Psi
Klasifikasi/Subjek : , Induksi Persalinan, Asfiksia Neonatorum
Penerbitan : , Malang: 2013.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-33-A-
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Rachmawati, Erna Dwi. 2013. Hubungan Induksi Persalinan Dengan Kejadian Asfiksia Neonatorum Pada di RSUD Kanjuruhan Kab. Malang. Karya Tulis Ilmiah. Program Studi DIV Kebidanan Malang Politenik Kesehatan Kemenkes Malang, Pembimbing Utama: Dra. Susilaningsih, M.Kes, Pembimbing Pendamping: Herawati Mansur, S. ST., M. Pd., M. Psi. Indikator MDG’s yang terkait erat dalam menentukan tingkat kecerdasan bangsa melalui peningkatan kualitas kesehatan ibu dan anak adalah menurunkan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB). Faktor penyebab karena sering terjadinya persalinan beresiko sehingga perlu dilakukan persalinan buatan salah satunya dengan dengan induksi persalinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara induksi persalinan dengan kejadian asfiksia neonatorum. Desain penelitian dengan analitik korelasi menggunakan data sekunder melalui rekam medik. Sebagai populasi adalah ibu yang mengalami persalinan pervaginam yang tercatat dalam rekam medik sebanyak 96 responden. Tehnik sampling dengan purpossive sampling, dan diperoleh sampel sebanyak 67 responden. Instrumen penelitian menggunakan lembar observasi, dan data disajikan dalam bentuk tabel, diagram pie dan narasi. Kemudian dianalisa dengan Chi Kuadrat. Dari hasil penelitian sebanyak 67% responden tidak mengalami asfiksia, 27% responden mengalami asfiksia sedang, dan 6% responden mengalami asfiksia berat. Sedangkan 60% responden tidak dilakukan induksi dan 40% responden dilakukan induksi persalinan. Hasil uji statistik Chi Kuadrat diperoleh χ2 hitung = 7,17 χ2 tabel = 3,841. Maka Ho ditolak artinya ada hubungan yang signifikan antara induksi persalinan dengan kejadian asfiksia neonatorum. Dengan adanya hubungan kedua variabel tersebut maka diharapkan petugas kesehatan lebih memperhatikan syarat induksi dan melakukan pemantauan ketat pada proses induksi sehingga dapat mengurangi efek samping dari induksi persalinan. Kata Kunci: Induksi Persalinan, Asfiksia Neonatorum



Lampiran